Senin, 05 Juli 2010

Pemain yang bersinar di Piala Dunia 2010 (part 1)



Teman-teman akhirnya saya posting tentang piala dunia nih hahaha...

Pada tau semua dong pemain bintang seperti Rooney, Messi, C.Ronaldo, F.Ribery, Drogba,dan yang lain-lain, malah tidak bersinar di Piala Dunia 2010. Padahal diliganya masing-masing mereka sangat bersinar, dan ada yang menjadi top skor diliganya.

Nah sedangkan pemain yang bukan bintang di liga, malah menjadi bintang di PD 2010.Ini mungkin dikarenakan semangat pemain yang tinggi untuk membela negaranya,dan bintang-bintang ini lagi direbutkan oleh club-club besar.Siapakah pemain-pemain yang bersinar di PD 2010 menurut gue :


1. Diego Forlan
Pemain bola yang bernama lengkap Diego Martín Forlán Corazo.Menurut gue forlan mempunyai semangat yang kuat untuk memenangi disetiap laga yang ia mainkan.Nih menurut gue kelebihan-kelebihan Forlan adalah Dia mempunyai tendangan yang sangat kuat, handal dalam melakukan tendangan bebas, dan mempunyai body yang sangat kuat untuk membody lawan, dan larinya yang cepat.Pemain yang bersinar di Piala Dunia 2010, dan membawa Uruguay sampai ke babak semifinal ini sudah diincar oleh club besar yaitu Manchester United.







2. Eduardo
Dia adalah kiper Portugal.Dia mulai masuk timnas Portugal sejak tahun 2009.Dia merupakan kiper yang di PD 2010 tidak pernah kebobolan di fase grup.Menurut gue dia Kiper yang paling bersinar di PD 2010,walaupun timnya yaitu Portugal sudah gugur karna dikalahkan oleh spanyol 1-0.Eduardo mempunyai reflek yang cepat, dan menghalau tendangan-tendangan lawan dari jarak jauh maupun dari jarak dekat.Sekarang ada dua club yang ingin memboyongnya yaitu Arsenal dan MU.









3. Wesley Sneijder
Pemain yang bermain di club intermilan ini permainannya sangat gemilang saat membawa intermilan menjadi juara liga champion.Dan itu pun diteruskannya saat menggunakan kostum Belanda.Dia bermain sangat baik sekali, sampai membawa Belanda ke final.Dia juga berebut top skorer dengan david villa. Wesley Sneijder mempunyai kemampuan untuk mengatur serangan yang sangat bagus, dan satu lagi dia mempunyai tendangan yang sangat keras.Salah satu club yang ingin memboyongnya adalah Manchester United.











4. Thomas Muller
Dia adalah pemain muda yang sangat gemilang di PD 2010.Dia membawa Jerman hingga babak semi final.Sepertinya dia akan mendapatkan predikat pemain muda terbaik.Sejauh ini dia sudah mempunyai 5 gol.Dia mempunyai assist yang bagus, dan penempatan posisi yang sangat bagus.Ada dua club yang ingin membelinya yaitu Manchester United dan Chelsea.




5. Arjen Robben
Pemain yang merumput bersama Bayern Munchen ini bermain sangat bagus di PD 2010.Dia membawa Belanda hingga final.Dia mempunyai dribel bola yang sangat bagus, speed yang kencang.Dia sangat mempengaruhi permainan Belanda.












6. Sweinsteiger
Pemain yang menjadi pengganti dari Ballack.Pemain ini menjadi pengatur serangan dari Jerman.Dia mempunyai tendangan yang sangat bagus, operan yang akurat, dan skill untuk tendangan bebas.Dia juga merupakan faktor penting dari keberhasilan Jerman.Real Madrid merupakan club yang berminat dengan dia.







Selain yang di atas masih ada lanjutannya ko..tungguin ya...

3 komentar:

Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

wesss mohon nyimak gan :29

yoi ora sungkan-sungkan.........

Posting Komentar